Telkomsat Konsisten Selenggarakan Program “Telkomsat Berbagi”

  • September 26, 2022
Alt
Bogor - Sebagai bentuk penerapan dari implementasi core values AKHLAK, Telkomsat kembali menyelenggarakan program rutin “Telkomsat Berbagi” yang dilaksanakan pada tanggal 9 September 2022. Program yang dipusatkan di Kantor Pusat Transmisi Satelit Bogor, menyiapkan lebih dari 150 paket sembako yang disalurkan ke beberapa lokasi.
 
Adapun penerima bantuan dari program Telkomsat Berbagi ini adalah para office boy, security, driver dan gardener yang selama ini telah berjasa membantu para karyawan melaksanakan kegiatan operasionalnya sehari-hari di seluruh kantor Telkomsat baik di Jakarta, Bogor, Depok, Cibinong dan Surabaya. Pembagian paket sembako dilakukan secara langsung sekaligus berkesempatan menyapa dan memotivasi mereka agar tetap semangat untuk mencari nafkah bagi keluarga. 
 
Kegiatan yang dilaksanakan pada pagi hari ini, dihadiri oleh Direktur Utama Telkomsat - Lukman Hakim Abd. Rauf, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Telkomsat - Rizal Ahmad Fauzi, Direktur Pengembangan Telkomsat – Anggoro Kunianto Widiawan, serta perwakilan dari jajaran Senior Leaders Telkomsat. 
 
Dalam kesempatan ini, Lukman menyampaikan harapannya agar kegiatan Telkomsat Berbagi dapat bermanfaat dan memberikan makna bagi para penerima bantuan. Selain itu, Lukman juga meminta doa restu agar pembangunan Masjid yang dibangun oleh Telkomsat dapat segera selesai.
 
Para penerima sembako mengaku sangat senang dengan adanya program Telkomsat Berbagi.
 
"Tentunya ini sangat membantu dan kami mengucapkan terima kasih atas perhatian dan kepedulian Telkomsat. Semoga para karyawan/karyawati Telkomsat selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan serta Telkomsat dapat terus #Melesat” ungkap salah satu penerima paket sembako.
 
Melalui rangkaian kegiatan rutin ini, diharapkan dapat menumbuhkan rasa peduli sesama dan meningkatkan rasa solidaritas di lingkungan internal Telkomsat .
 
#TelkomsatMelesat
Archive